English Speaking Basic 1: Lesson 1
English Speaking Basic ditujukan bagi pemula dalam belajar bahasa Inggris untuk memahami dasar-dasar berbicara bahasa Inggris. Kami akan menggunakan frasa dan ekspresi yang sangat sederhana untuk membantu Anda berbicara bahasa Inggris.
Untuk memudahkan Anda dalam berlatih berbicara bahasa Inggris, English Speaking Basics 1 dilengkapi audio yang bisa Anda putar berkali-kali sampai Anda merasa fasih dalam pengucapannya.
Materi English Speaking Basics di lesson 1 yaitu penggunaan "I'm"
I'm adalah singkatan dari kata 'I AM' digunakan dalam kombinasi dengan kata lain untuk memberi tahu seseorang tentang diri Anda atau untuk menggambarkan sesuatu yang Anda lakukan.
Berikut beberapa contoh:
"I'm so tired " (Saya sangat
lelah)
"I'm confused" (Saya bingung)
"I'm happy" (Saya bahagia)
"I'm twenty-three years old" (Saya berusia
23 tahun)
"I'm hungry" (Saya lapar)
"I'm thirsty" (Saya haus)
"I'm excited" (Saya senang)
"I'm nervous" (Saya gugup)
Anda juga dapat menambahkan kata penjelas setelah "I'm" seperti:
"I'm extremely tired" (Saya sangat lelah)
"I'm very happy" (Saya sangat bahagia)
"I'm terrible hungry" (Saya sangat lapar)
"I'm super exicted" (Saya sangat senang)
"I'm very nervous" (Saya sangat gugup)
I'm in/at/on: menjelaskan tindakan yang Anda lakukan
Berikut beberapa contohnya:
"I'm in the lobby" (Saya di lobi)
"I'm in a car" (Saya di dalam mobil)
"I'm in a house" (Saya di dalam rumah)
"I'm in a school" (Saya di sekolah)
"I'm at the mall (saya di mall)
"I'm at the docter's office" (Saya di kantor dokter)
"I'm at the park" (Saya di taman)
"I'm at the airport" (Saya di bandara)
"I'm on the phone" (Saya sedang menelpon)
"I'm on my computer" (Saya di depan komputer saya)
"I'm on a bus" (Saya di bis)
Demikian materi English Speaking Basic 1 yang bisa kami bagikan untuk Anda semua, semoga dapat bermanfaat.
Related Post :